Artikel Kesehatan

10 Fungsi Hati yang Harus Kamu Tahu

November 8, 2022
Thinkstock

Mungkin belum banyak yang menyadari arti penting fungsi hati atau liver bagi tubuh.  Ketika sudah sakit atau menurun fungsinya, barulah kebanyakan orang menyadari betapa vitalnya peran organ hati. Jadi, jangan tunggu hingga sakit untuk mulai menjaga kesehatan hati. Mari kenali lebih jauh fungsi organ hati!

 

Hati atau yang sering disebut sebagai liver merupakan organ terbesar dalam tubuh. Organ ini berwarna cokelat dengan berat kurang lebih 1,5 kilogram. Letaknya ada di rongga perut bagian kanan atas tepatnya di bawah rusuk kanan. Hati terbagi menjadi dua yaitu bagian kanan dan kiri. Lobus kanan hati menjadi bagian yang paling besar dengan ukuran lima sampai enam kali lebih besar dibandingkan dengan bagian kiri.

 

Hati punya peran di hampir setiap sistem organ tubuh. Salah satunya, berinteraksi dengan sistem endokrin dan gastrointestinal dengan membantu pencernaan dan metabolisme.

 

Berikut adalah sejumlah fungsi organ hati manusia yang perlu kamu ketahui:

 

1.Menghancurkan Sel Darah Merah yang Tua

Fungsi hati memang ada banyak. Namun, yang paling utama adalah menghancurkan sel darah merah yang usianya sudah tua. Kemudian, sisanya akan menjadi semacam pewarna cokelat di tinja. Jadi jika ada kelainan, tinja jadi pucat atau urine lebih gelap. 

 

Misalnya, jika seseorang terkena hepatitis, hal tersebut akan berdampak pada tinja (berwarna pucat) atau urine (menjadi pekat).

 

2.Menghasilkan Kolesterol dan Hormon 

Mendengar kata kolesterol mungkin sebagian besar dari kita menganggapnya sebagai suatu penyakit. Padahal kenyataannya, kolesterol merupakan lemak yang berguna untuk tubuh. Kolesterol bisa membantu tubuh untuk menghasilkan vitamin D, hormon, dan asam empedu untuk mencerna lemak.

 

3.Menghasilkan Cairan Empedu

Fungsi hati yang selanjutnya yaitu untuk membantu empedu dalam menghasilkan cairan empedu. Cairan empedu ini dihasilkan dari sel darah merah pada tubuh manusia dan sudah diolah di dalam hati. Cairan empedu pada tubuh manusia juga memiliki fungsi tersendiri yaitu untuk megemulsikan lemak yang berada di makanan.

 

4.Menstabilkan Kadar Gula Darah

Dalam proses pencernaan dan penyerapan karbohidrat, fungsi hati adalah untuk membantu menstabilkan kadar gula darah atau glukosa. Jika kadar gula darah meningkat, hati menyaring gula dari darah yang dipasok oleh pembuluh vena dalam hati dan menyimpannya dalam bentuk glikogen.

 

Jika kadar gula darah seseorang terlalu rendah, hati akan memecah cadangan gula yang dimilikinya dan melepaskannya ke dalam darah. Sama halnya dengan gula, hati juga menyimpan vitamin dan mineral (besi dan tembaga), untuk dilepaskan ke dalam darah jika diperlukan.

 

Glikogen atau biasa disebut sebagai kadar gula darah ini adalah sumber energi yang dapat membuat kita bergerak lebih aktif lagi dalam beraktifitas. Sementara apabila kita kekurangan kadar gula darah ini maka tubuh akan selalu mengalami kelelahan dan juga lemas.

 

Fungsi hati ini juga sebagai penyimpan kadar gula darah apabila kadar gula ini kelebihan di dalam hati yang sewaktu-waktu akan dikeluarkan kembali.

 

5.Menyimpan Nutrisi 

Fungsi organ hati selanjutnya yaitu sebagai tempat penyimpanan nutrisi. Beberapa nutrisi yang diketahui disimpan dalam organ ini yaitu zat besi, vitamin A, B12, D, dan K, serta asam folat. 

 

6.Menghasilkan Protein 

Selain berguna sebagai alat ekskresi, hati juga turut berperan dalam sistem pencernaan. Fungsi hati dalam sistem pencernaan yaitu turut berperan dalam proses pembentukan protein seperti albumin yang berguna untuk menjaga cairan dalam sirkulasi tubuh. 

 

Jenis protein lain juga dihasilkan oleh organ ini. Diantaranya protein yang berguna dalam pembekuan darah dan sistem kekebalan tubuh.

 

7.Menyimpan Energi

Organ ini menyimpan energi untuk tubuh dalam bentuk glikogen, lalu mengubahnya menjadi glukosa saat kadar glukosa darah rendah. Jadi, nantinya glukosa ini akan sebagai cadangan.

 

8. Penawar Racun Dalam Tubuh

Fungsi hati adalah sebagai penawar dari racun dalam tubuh seperti yang telah disebutkan sebelumnya. Makanan dan minuman yang setiap hari kamu konsumsi memiliki potensi adanya racun yang nantinya akan membahayakan kesehatan tubuh. 

 

Fungsi hati adalah menawar racun dari makanan dan minuman yang kamu makan tersebut. Dalam hal ini, hati tidak menghilangkan racun di dalam tubuh secara menyeluruh, namun dapat meminimalisir racun yang masuk ke dalam tubuh. Oleh karena itu, walaupun fungsi hati adalah menawar racun salah satunya, kamu tetap harus menjaga asupan makanan.

 

9. Membantu Ginjal Memproduksi Urin

Fungsi hati adalah salah satunya untuk membantu ginjal memproduksi urin. Hal ini karena sel-sel hati mengubah asam amino dalam makanan sehingga dapat digunakan untuk menghasilkan energi, atau membentuk karbohidrat atau lemak. Proses ini menghasilkan ammonia.

 

Selanjutnya sel-sel hati mengubah ammonia menjadi zat yang jauh tidak berbahaya yang disebut urea, yang dilepaskan ke dalam darah. Urea kemudian diangkut ke ginjal dan dikeluarkan dari tubuh dalam bentuk urin. Fungsi hati adalah suatu hal yang sangat penting bagi tubuh manusia.

 

10.Membantu Pembentukan Sistem Antibodi

Selain menahan racun, fungsi hati adalah sebagai pertahanan tubuh terhadap berbagai penyakit yang mungkin akan menyerang tubuh. Untuk itu dibutuhkan mekanisme pertahanan yang biasa disebut dengan sel kupffer atau system makrofag.

 

Mekanisme ini digunakan untuk melawan bakteri atau virus yang dapat bersarang di dalam tubuh manusia secara efektif. Selain sebagai antibodi, fungsi hati juga sebagai sistem imun yang sangat efektif untuk manusia.

 

Cara Menjaga Fungsi Hati

- Makan Makanan yang Seimbang

- Berolahraga Secara Teratur

- Menjaga Berat Badan Agar Tetap Ideal

- Melakukan Vaksinasi Sejak  Dini

- Hindari Konsumsi Alkohol

 

Yuk, jaga kesehatan organ hati Kamu. Cara-cara di atas bisa Kamu  praktikkan agar fungsi hati selalu terpelihara untuk masa depan yang lebih baik. 

 

Semoga Bermanfaat ^^

 

Sumber : Dari Berbagai Sumber 



 

Kembali